visualbasic-indonesia.Articles |
Pencarian citra merupakan sebuah proses pencocokan data citra yang diinputan dengan data citra yang sudah ada. Apabila data yang menjadi syarat dalam menemukan citra tersebut sama, maka sebuah citra akan dinyatakan ditemukan. Pada umumnya pencarian citra dilakukan dilakukan dengan dua cara, yaitu pencarian berbasis teks dan pencarian berbasis isi/query. Pencarian citra berbasis query dilakukan berdasarkan perbandingan ciri-ciri/informasi yang telah ditetapkan untuk setiap citra yang telah disimpan di dalam database dengan citra yang akan dicocokkan.
Informasi sebuah citra dapat diwakili oleh beberapa hal seperti warna, index, fitur, intensitas warna dan informasi lainnya yang dapat dijadikan sebagai informasi perbandingan dengan citra lainnya. Informasi citra yang telah disimpan di dalam database ini akan dijadikan sebagai patokan utama dalam menetapkan tingkat kemiripan dengan informasi citra yang dicocokkan.
Pada pembahasan ini, informasi citra yang dijadikan informasi perbandingan yang tersimpan di dalam basisdata adalah nilai intensitas histogram. Nilai inilah yang nantinya akan dicocokan dengan nilai histogram citra query dari user untuk menentukan citra yang dicari ada atau tidak di dalam basisdata.
Sebelum data histogram sebuah citra disimpan didalam basisdata terlebih dahulu citra tersebut dirubah dalam mode gray. Pada saat citra dalam mode gray maka citra tersebut memiliki sejumlah pixel dengan derajat keabuan yang terkandung didalamnya. Dari sejumlah nilai pixel ini akan dicari total nilai intensitas gray yang kemudian digunakan dalam pencarian nilai histogram. Matriks yang terbentuk dari total nilai intensitas gray (RGB) akan dibentuk tabulasi histogram sehingga nilai-nilai ini menbentuk nilai pixel baru yang kemudian yang akan dijadikan basisdata pada proses pencarian citra.
Klik link dibawah ini untuk mendapatkan document ini :
Pencarian Citra Pada Basis Data Dengan Menerapkan Metode Gray Level Slicing
(* Artikel ini hanya untuk keperluan pembelajaran, ataupun untuk bahan matakuliah ataupun skripsi, tidak diperbolehkan menjiplak, plagiat terhadap dokumen ini
(* Artikel ini hanya untuk keperluan pembelajaran, ataupun untuk bahan matakuliah ataupun skripsi, tidak diperbolehkan menjiplak, plagiat terhadap dokumen ini
Comments
Post a Comment